Don't miss

Thursday 30 August 2018


5 Rekomendasi Restoran di Sukoharjo


By Kuliner Sukoharjo on 13:43

Anda bingung mencari resto di Sukoharjo yang kekinian,populer,instagramable, dan dengan harga yang bersahabat tentunya?jangan khawatir,beberapa tempat ini bisa jadi rekomendasi bagi anda yang ingin mengajak teman,sahabat,ataupun teman spesial anda. Berikut 5 Rekomendasi Restoran di Sukoharjo :

1.Coconut Resto
 

 
Resto ini sangat recomended bagi semua kalangan terutama anak-anak muda yang mencari resto yang instagramable,karena tempat ini menyajikan menu-menu yang mempunyai tampilan yang mewah namun masih dengan harga yang bersahabat,tempatnya bersih serta pelayanannya yang cukup cepat membuat pelanggan merasa nyaman.

Resto ini beralamat di Hartono Lifestyle Mall Ground Floor Unit A.03, Jl. Ir. Soekarno, Solo Baru, Madegondo, Sukoharjo, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah 57552

Resto ini buka setiap hari, mulai pukul 11.00 - 22.00.

2. Double Decker Casual Dining
Resto ini salah satu tempat yang cocok bagi kalangan anak muda karena dekor dengan konsep bus tingkat di dalam ruangannya yang sangat bagus & kekinian,serta menu yang ditawarkan terdapat berbagai macam pilihan,seperti steak,pizza,desert,dll. Pelayan di tempat ini ramah dan cukup cepat dalam melayani pelanggannya.

Resto ini beralamat di Jalan Ir. Soekarno (ground floor fave hotel), Solo Baru, Madegondo, Grogol, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah 57552.

Resto ini buka setiap hari, mulai pukul 12.00 - 00.00.

3.Resto Lima Tujuh
Resto ini cocok untuk kumpul-kumpul bersama keluarga,acara kantor,dll. Karena tempat ini cukup luas,ada lesehannya di belakang,lokasi restonya pun cukup strategis & sangat mudah untuk dijangkau,karena terletak di pinggir jalan,parkirnya pun cukup luas. Menu yang disajikan pun banyak pilihannya dengan harga yang bersahabat.

Resto ini beralamat di Jalan Raya Djlopo No.12, Langenharjo, Grogol, Dusun 2, Gedangan, Grogol, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah 57552

Resto ini buka setiap hari, mulai pukul 09.00 - 21.00.

4.RM.Malioboro

Restoran ini sangat direkomendasikan bagi anda yang ingin menikmati waktu bersama keluarga, karena tempatnya yang luas. Restoran ini mempunyai lokasi yang strategis dan sangat nyaman. Menu yang ditawarkankan banyak pilihan,yang menjadi menu unggulan do restora ini adalah ayam bakar madunya.

Restoran ini beralamat di Jl. Raya Solo Baru, Blok. AB No.1, Dusun I, Langenharjo, Sukoharjo, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah 57551

Restoran ini buka setiap hari, mulai pukul 10.00 - 22.30

5.Wisma Boga
Restoran ini cocok bagi anda yang ingin mengadakan suatu acara/ rapat, karena di resto ini menyedian gedung yang luas, parkirannya pun cukup luas untuk sekelas restoran,menu yang disajikan pun bervariasi dengan harga yang terjangkau.

Restoran ini beralamat di Jl. Ir. Soekarno Solo Baru, Kec. Grogol, Kab.Sukoharjo, Bangorwo, Kwarasan, Grogol, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah 57136

Wisma boga buka setiap hari,mulai pukul  10.00–14.30, 17.00–22.00 untuk hari senin- sabtu, dan khusus hari minggu buka pukul 07.00–14.30, 17.00–22.00
   
 
 
 






Kulinersukoharjo
Judul: 5 Rekomendasi Restoran di Sukoharjo
Review oleh: Kulinersukoharjo | Template TreTans 1.0
Update pada: 13:43 | Rating: 4.5

Comment for "5 Rekomendasi Restoran di Sukoharjo"

0 comments

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...